Hari/ Tanggal : Kamis, 23 Juli 2020
Kelas 2 C
yuuuk kita nonton video dibawah ini yuk nak
Udin dan Mutiara rukun dalam melakukan tugas-tugas di rumah.
Mereka mempunyai tugas membersihkan rumah dan halaman.
Bagaimana agar tugas itu dapat diselesaikan dengan baik?
Ayo Berdiskusi
Bacalah teks berikut!
Kebersihan rumah tempat tinggal Udin selalu terjaga.
Setiap anggota keluarga bertugas menjaga lingkungan rumah.
Udin dan Mutiara bertugas menjaga keindahan
halaman rumah.
Mereka melaksanakan tugas dengan cara bekerja sama.
Udin menyiram tanaman. Mutiara menyapu halaman. Halaman rumah selalu indah dan rapi.
Ayah dan ibu senang karena anak-anaknya cepat kaki ringan tangan.
Bacalah kalimat berikut!
1. Udin menjadi juara pertama lomba menggambar, tetapi ia tetap rendah hati.
2. Ayah dan ibu mengasihi buah hatinya.
3. Udin senang mendapat buah tangan dari ayah.
4. Udin dijuluki cepat kaki ringan tangan karena selalu mengerjakan tugas dengan baik.
5. Masalah harus diselesaikan dengan kepala dingin agar tidak terjadi pertengkaran.
TUGAS
1. Kirimkan foto kegiatanmu di rumah yang menerapkan Sila Ketiga seperti contoh di atas.
2. kirimkan video mu menjelaskan apa makna dari ungkapan rendah hati? Sebelumnya Diskusikan terlebih dahulu dengan ayah atau ibumu ya 🤗
3. Tulislah 5 baris di buku halus kasar dengan kalimat berikut " Hidup rukun bersama adik"
Selamat mengerjakan🤗
Selamat mengerjakan🤗
0 comments:
Posting Komentar