1.Dengan menyimak teks, siswa dapat mengidentifikasi langkah-langkahcara perawatan hewan dari teks yang dibaca. 2.Dengan memperhatikan penjelasan guru, siswa dapat mengidentifikasi macam-macam teknik potong dalam suatu karya keterampilan merobek dan menggunting. 3.Dengan kegiatan review, siswa dapat menjelaskan konsep pecahan sederhana (seperti 1/2 , 1/3 dan 1/4 ) dengan tepat.
1. Apersepsi
Good morning soleh solehah kelas III A di SD AL AZHAR 3 B. LAMPUNG
Bagaimana hari ini kalian tetap semangat dan selalu semangat ya, Sebelumnya mari kita baca doa belajar dulu ya nak..
Alhamdulilah, kita sudah berdo'a bersama dan kemarin kita sudah belajar di pembelajaran subtema 4 pembelajaran 3 tentang cara merawat hewan ayam, hari ini kita akan belajar tentang membuat cerita berdasarkan gambar. Kemudian kita akan belajar tentang profesi di pembelajaran 4 ya nak...
Mari perhatikan video dan materi berikut ini ya nak 👍
Materi Ajar
Ayo Mengamati
Perhatikan gambar berikut ini!
Apa yang sedang dilakukan Beni?
Buatlah cerita sesuai gambar disamping!
Beni suka memelihara ikan.
Ikan dipelihara dalam akuarium.
Sebutkan hal yang perlu diperhatikan dalam
merawat ikan peliharaan!
Ayo Menulis
Tahukah kamu apa sebutan untuk orang yang
profesinya menangkap ikan?
Nelayan adalah panggilan terhadap orang yang
bekerja menangkap ikan setiap hari. Mereka
biasanya tinggal di daerah pesisir pantai.
Nelayan menggunakan jaring untuk menangkap
ikan di laut. Lalu menjual hasil tangkapannya kepada
pedagang ikan.
- Apa saja profesi yang ada pada gambar tersebut?
- Tuliskan profesi yang kamu temui pada gambar dan jelaskan!
- Adakah profesi lainya yang berkaitan dengan gambar tersebut?
- Sebutkan dan jelaskan tugas profesi tersebut!
Menangkap ikan sebaiknya menggunakan jaring agar hanya ikan besar saja yang tertangkap. Orang yang tidak menyanyangi hewan laut, terkadang menggunakan bahan peledak untuk menangkap ikan. Menangkap ikan menggunakan bahan peledak, akan merusak makhluk laut lainnya dan menangkap ikan yang masih kecil. Menangkap ikan sesuai kebutuhan, dan hanya menangkap ikan-ikan besar saja, termasuk sikap menyayangi makhluk hidup laut.
Ayo Mencoba
Perhatikan gambar jaring penangkap ikan berikut ini!
Contoh soal
1. Sebutkan nama profesi pada gambar di atas, kemudian jelaskan
Jawaban :
Nama Profesi :Nelayan
Pekerjaan : mencari Ikan
Latihan hari ini
Tuliskan profesi yang kamu temui di sekitar tempat tinggal mu dan jelaskan!
5. Kesimpulan
Alhamdulilah kegiatan hari ini , peserta didik sudah mengetahui profesibeserta pekeerjaan yang dilakukan yang ada disekitar tempat tinggal mereka
6. Penutup
Demikian pembelajaran hari ini semoga bermanfaat dan dapat dipahami. selalu laksanakan sholat 5 waktu ya nak
0 comments:
Posting Komentar